Monday, March 10, 2014

Rindu

sumber gambar : muliaprintis.deviantart.com
apa sebenarnya rindu?
ada banyak sekali hati yang tersiksa karenanya
sakit dalam keadaan normal, merintih dalam keadaan senang
atau tertawa tanpa ada yang seharusnya ditertawakan

rindu, mengapa rindu selalu datang pada setiap jiwa
tak permisi, tak ada sapa, apalagi tanya
rindu tiba-tiba hadir diantara kita
mengusik keadaan yang sudah tenang
memporak-poranda rentetan hidup yang telah dibangun dengan susah payah

rindu, datang saat jarak secara kejam memisahkannya
ketika waktu sudah enggan lagi berbalik ke masa lalu
rindu, hadir saat semuanya sudah tak bersitatap
ketika masa-masa bersama itu tenggelam bersama matahari

apakah sebenarnya rindu?
bisakah ia datang berupa hujan
yang membasahi tanah di musim kering yang berkepanjangan
atau datang bersama senja
yang membungkus cantik pantai-pantai dengan warnanya
sebelum semuanya menghilang dan hitam gelap yang bersisa

apakah rindu akan hadir secara bertubi-tubi
yang menganggap ada yang sudah tiada
apakah rindu akan menghalusinasikan semuanya seperti nyata
tapi biarlah rindu itu tetap ada
sebab percayalah rindu akan indah pada waktunya
saat rindu telah membuat kita dekat dengan Tuhan


Bogor, 10 Maret 2013

1 comment:

Anonymous said...

rindu adalah rindu, makanan yang dibungkus cinta, ya rindu memang rindu, pada siapa yang ia tuju.