Friday, December 26, 2014

Menyusun Bahagia

sumber gambar : sudiyo81.wordpress.com
Menyelinap dalam ruang-ruang yang ramai adalah pilihan, saat kita sudah tak percaya, saat kita merasa kecewa pada lingkungan. 

Berdirilah, meski kita sedang dibawah, jangan lantas terdiam atau bahkan hanya menangis meratapinya. Semua seperti roda, berbeda tempat, berbeda posisi, mungkin dibawah, diatas atau barangkali bisa saja diantaranya. Jangan lantas menerima begitu saja. Jangan samakan kita dengan daun yang pasrah saat diterpa angin.

Barangkali kita lupa, kita dianugerahi nurani dan pikiran. Ya, itu adalah tempat yang paling aman, paling nyaman untuk merencanakan semuanya, merencanakan masa depan. Saat dimana lingkungan kita sekarang sudah tak memungkinkan kita untuk berkembang, untuk terbang atau bahkan untuk bisa berlari mengejar istana mimpi, cita-cita.

Thursday, December 25, 2014

Sakit Itu, Aku Namakan Rindu

sumber gambar : puisigalau.net
Aku menyebutnya rindu,

Sambutlah, apabila kita tiba pada suatu masa dimana kita adalah satu. 
Satu yang banyak, satu yang multi dari segala sisi. Satu yang pada akhirnya terurai menjadi satu persatu

Aku bahkan kau, akan berada pada zona dimana kita berusaha menyatukan simpul-simpul ingatan tentang kejadian yang lalu, saat kita bersama bertemu dalam sebuah arena yang dipenuhi canda tawa, atau tentang sebuah percakapan yang entah masih kita ingat atau tidak. Juga pada waktu dimana kita pernah berselisih karena kesalahpahaman.

Monday, December 22, 2014

Jeda


sumber gambar : menyebutkan.blogspot.com
Kini benar-benar ada jeda diantara kita, diantara jarak yang teramat kejam memisahkan semua. Ah, suara itu yang terlihat seperti sedu, seperti ada air yang tiba-tiba membasahi matanya. Aku ingat sekali pelukannya yang teramat hangat, tangan-tangan yang seperti enggan untuk melepas kepergian.

Andai, adalah kata yang teramat sering terpikirkan di sela-sela kesendirian. Apakah benar itu yang dinamakan dengan cinta, sebuah kesempatan yang tak sempat dilakukan. Atau tentang sebuah waktu   yang seharusnya dulu dipergunakan dengan semestinya. sebuah waktu yang akan merekam jejak-jejak perjalanan yang seyogya lebih indah. Lebih dari yang lalu.

Sunday, September 21, 2014

Berkas Cahaya dalam Hujan


sumber gambar : ibnuabihasyim.blogspot.com
menangis adalah suatu yang manusiawi
berjalan menuju tempat gelap adalah biasa
berharap dapat menemukan berkas cahaya
dalam lubang yang sesak dan pengap
agar bisa kembali ke dalam terang
ke sebuah tempat dengan tujuan seharusnya
meluruskan yang sudah membelok
yaitu semangat dan perjuangan

Sebuah Waktu

sumber gambar : khilmiyumni.blogdetik.com

diam bukan berarti mati
ini cerita yang tak hanya cukup dipahami dalam hitungan jam
tak seperti cepatnya kilat turun menyambar bumi
ataupun kedipan mata

tau tak bisa dianggap paham
acap kali angin dapat menerbangkannya
menghapus dalam hitungan detik
menyirnakan hingga akar

Saturday, September 20, 2014

Kembali Menuju Tempat Tertinggi

sumber gambar : ermaynee.wordpress.com
Di tempat ini,
Tempat yang teramat lapang untuk mata menatap ke segala penjuru sisi lingkungannya.

Apakah kau tau, ada banyak sebab dimana kita jatuh ke titik terbawah dalam hidup.
Dari sebuah ketinggian ke tempat paling dasar.

Lihatlah, ada tetes air di dedaunan sisa-sisa hujan sore tadi.
Yang terlambat jatuh atau memang sudah digariskan untuk tertahan terlebih dahulu pada sebuah daun.
Ada juga yang jatuh di tanah lapang yang kemudian membasahi tanah-tanah kering sebab kemarau berkepanjangan beberapa minggu lalu.
Semuanya pasti akan jatuh, semuanya akan kembali pada titik terendah di bumi.
Dan akhirnya, akan kembali pada tempat tinggi, terevaporasi, terkondensasi menjadi awan lalu kembali jatuh sebagai hujan.

Sunday, September 7, 2014

Puisi tentang Hujan

sumber gambar : yogyavip.com
hujan itu menyerupaimu.
seperti pelangi yang datang setelah reda, dan hitamnya langit memudar.
adakah doa diantara kita, diantara rintik hujan yang datang malam ini.

benarkah rindu yang besar itu akan datang setelah cinta itu benar-benar tiada. saat semua kenangan hanya menjadi puing-puing ingatan.

harus kubicara pada siapa?
saat langit malam yang bintangnya sudah menghilang dikalahkan oleh cerahnya lelampuan
saat cinta adalah hak yang wajib diterima datangnya oleh manusia. kapanpun. bagaimanpun kondisi, cara dan situasinya.
ia akan datang dan pasti akan datang, lalu bagaimanakah kita menyambutnya?.

Sunday, August 3, 2014

Berbicara pada Waktu

sumber gambar : tulisanhidup.wordpress.com
sudah berapa banyakkah kaki-kaki ini melaju, mengukir tapak-tapak diatas alas bumi.

sabarlah, mungkin waktu sedang asyik bermain dengan kita, hingga ia lupa bahwa kita pada akhirnya mulai merasa bosan. hati menangis dan mental sedikit terkikis.

lihatlah (berbicara pada waktu).
orang-orang sebayaku sudah bisa melukis pelangi dengan indah, mebangun rumah-rumah yang mereka impikan. apalah aku, masih saja aku bergulat dengan hujan, teriknya mentari atau masih saja harus menemanimu untuk bermain.

Thursday, June 19, 2014

Seperti Apa?

sumber gambar : saungpuisiindah.blogspot.com
ada anak muda yang sedang asyik merangkai masa depannya, pelan-pelan, satu per satu.
ada anak muda yang menghabiskan waktunya dengan hal yang entah kebermanfaatannya lebih kecil dibanding ketidakbermanfaatannya. 
ada sepasang orang tua renta yang sedang sibuk menghabiskan harinya dengan melamun didepan rumah setiap pagi. 
ada sepasang orang tua yang masih sibuk bekerja untuk menafkahi anak cucunya, berjuang agar hari ini juga esok atau lusa tetap bisa makan.
ada anak kecil yang sedang asyik bermanja ria dipangkuan ibunya,
ada anak kecil yang sudah dipekerjakan untuk berjualan atau bahkan meminta-minta.

kita seperti apa?

Monday, June 16, 2014

Antara Masa Lalu, Kini dan Masa Depan

sumber gambar : kalampatah.blogspot.com
harus terbiasa dalam situasi yang tak biasa. pada waktu yang teramat sabar mendengar caci, pada waktu yang selalu disalahkan karena keadaan.

terkadang kita khawatir tentang masa depan, tentang impian-impian yang satu persatu disusun dan akhirnya kusut. entah yang mana yang harus jadi prioritas, yang didahulukan, difokuskan atau dikesampingkan untuk beberapa saat. 

terkadang kita menyesali masa lalu, mengapa begini, kenapa tidak begitu. dan berakhir dengan pengandaian, "andainya A maka B, andainya B maka C dan andai-andai yang lain yang entah beberapa banyak pengandaian itu". dan pada akhirnya kita akan menyalahkan waktu, meminta agar bisa diputar ke masa lalu, klo bisa diperbaiki, hingga semuanya baik.

Monday, May 12, 2014

Menikmati Waktu

sumber gambar : fimadani.com
tak perlu menundukkan kepala lagi. biarkan semuanya berlalu ditelan waktu.

jalan ini, adalah jalan yang sebaiknya dilalui sebab kita telah terlanjur menempuhnya cukup jauh, bukan persoalan terjal atau tidaknya, tetapi mengenai baik buruknya. ah sudahlah, biarkan hari ini hujan saja, dari pagi hingga malam. biar tenang, biar tapak-tapak kaki luntur dibasahinya, agar tak ada lagi jejak, agar tak ada lagi cerita dengan luka.

aku ingin sekali bertanya pada hujan?
adakah manusia tanpa dosa di tempat ini, yang melangkah lurus-lurus saja. yang tak pernah berbuat salah, yang tak pernah menangis, kecewa, marah atau bahkan tertawa. sudahlah, tak akan pernah ada kesalahan yang bisa utuh kembali tanpa pincang. 

Sunday, May 11, 2014

Waktu yang seharusnya bisa diperbaiki

sumber gambar : www.republika.co.id
aku sungguh ingin sangat lupa, bahkan benar-benar melupa, tapi bukan berarti harus amnesia. sebab apabila amnesia maka akan ada jeda yang mungkin cukup lama, akan ada jarak antara masa lalu, kini dan masa depan.

aku ingin sangat lupa, karena dengan itu kita akan bisa berdamai dengan waktu tanpa menghakimi, tanpa ada langkah dan cerita yang perlu disesali. mungkinkah waktu bisa diputar kembali meski seperdetik atau lebih kecil dari itu. mungkinkah juga waktu bisa diperbaiki hingga kita merasa apa yang telah kita perbuat itu adalah baik.

Monday, March 10, 2014

Rindu

sumber gambar : muliaprintis.deviantart.com
apa sebenarnya rindu?
ada banyak sekali hati yang tersiksa karenanya
sakit dalam keadaan normal, merintih dalam keadaan senang
atau tertawa tanpa ada yang seharusnya ditertawakan

rindu, mengapa rindu selalu datang pada setiap jiwa
tak permisi, tak ada sapa, apalagi tanya
rindu tiba-tiba hadir diantara kita
mengusik keadaan yang sudah tenang
memporak-poranda rentetan hidup yang telah dibangun dengan susah payah

Thursday, February 27, 2014

Jangan Takut

sumber gambar : tribium.blogspot.com
jangan takut. untukmu adik kecilku. ini hanya satu diantara persimpangan kecil yang mungkin akan ada cabang-cabang baru yang lebih sulit dari ini, entah itu kapan.

tak perlu khawatir gagal. cobalah,  karena gagal itu bukan tentang banyaknya kita jatuh akan tetapi gagal adalah kita yang tak mau mencoba atau mungkin saja memutuskan untuk berhenti mencoba. tak usah lagi mengucilkan diri bahwa kita tak mampu, percayalah bahwa semua orang memiliki keistimewaan yang berbeda. kamu itu istimewa, barangkali kamu tak pernah menyadarinya.

Titik Saja

sumber gambar : rumahtintapati.blogspot.com
bersedih tidaklah cukup menghapuskan semuanya, karena ada cara-cara bijak yang lebih dari sekedar menghabiskan air mata. memang semuanya tidak sia-sia, air mata boleh saja tumpah sebagai strategi penguburan luka hingga sedikit lupa.

beberapa hari ini hujan sedang rutin-rutinnya mengunjungi kita, meyapa hingga kita terhenti sejenak dalam perjalanannya, senang memeluk kita sampai basah kuyup, atau senyumnya yang terlalu lebar diujung kepulangan yang menjelma pelangi.

ada anak muda yang sedang memadu kasih di taman-taman bunga, ada cerita-cerita yang kadang mereka tertawakan, ada yang terdiam kaku malu-malu atau mungkin saja kebingungan mau membicarakan apa. ada sepasang suami-istri tua-muda yang sedang asyik berlibur di panta-pantai Bali, menunggu matahari membungkusnya dengan warna kuning-jingga-merah.

Wednesday, February 26, 2014

di-Amnesia-kan

sumber gambar : exofanfictionindonesia.wordpress.com
cinta akan datang dengan janji-janji baru yang menjanjikan, saat krisis kepercayaan berada ditengah kita. cinta akan menjadi hujan di musim kering yang berkepanjangan, yang akan turun dengan segera dan membawa penghidupan. 

tak perlu mahal-mahal membeli kamus cinta, membulak-balik lembar demi lembar untuk mencari apa artinya. karena cinta kita berbeda dengan cinta yang dimiliki adik, kakak, teman, tetangga ataupun orang lainnya. pola pikiranlah yang akan membentuk arti cinta secara sendiri, hati yang akan membatasi cinta itu bergerak ke arah mana, diam dimana, dan karena apa memilih memiliki cinta.

Tuesday, February 25, 2014

Puisi Pagi

sumber gambar : berita.plasa.msn.com
ada burung-burung camar terbang diatas danau, ada satu pohon dipinggirnya tanpa daun.
apakah hari ini akan hujan, sebab puncak gunung Salak pagi ini tertutup awan.

ada orang-orang yang berlalu lalang dengan beragam aktivitasnya, menyibukkan diri setelah matahari menyibakkan cahaya dari timur, saat embun-embun yang menggelayut diatas dedaunan mulai berjatuhan. ada mimpi-mimpi yang terputus dari lelah tidurnya.

dan ingatkah kita pada dongeng-dongeng semasa kecil, kita yang masih bermuka lugu dan belum terlalu mengerti apa-apa, apalagi tentang tuntutan, kewajiban dan beban-beban yang sungguh berbeda saat kita dewasa. saat itu kita tak usah berpusing-pusing memikirkannya. menghabiskan waktu dengan bermain kelereng, engklek, layang-layang, dan permainan ala anak kecil masa dulu. ah, rasanya waktu itu adalah waktu terindah dimana kita bebas untuk menangis, tertawa, ataupun marah.

Sunday, February 23, 2014

Semua Ada Waktunya

sumber gambar : kata-mutiara.org
ada banyak orang-orang yang sekarang dalam kondisi nyamannya, dilahirkan dari keluarga yang mampu, dianugerahi fisik dan rupa yang sangat indah, otak dengan kecerdasan diatas rata-rata. tapi ada pula di belahan dunia sana, atau disekeliling hidup kita, orang-orang yang hidup dalam kondisi dan garis nasib yang tak sedang memihaknya, apalagi fisik, rupa ataupun sejenisnya.

percayalah, Tuhan menciptakan kita ke dunia ini sama dan dengan sebaik-baiknya. hanya saja, mungkin waktu, bentuk dan caranya yang berbeda. ada yang dilahirkan dirumah persalinan dengan fasilitas yang serba mewah dari orang tua yang sangat mapan, ada yang dilahirkan di rumah sakit, bidan, dukun beranak, rumah, atau bahkan dipinggir jalan barangkali ditengah hutan. lahir dengan cara normal ataupun dioperasi, lahir dalam kondisi fisik lengkap dan rupawan, dan ada juga yang lahir dalam kondisi yang kurang beruntung entah fisik atau lainnya.

Saturday, February 22, 2014

Keluarlah Sejenak

sumber gambar : somedaily.blogspot.com
bagaimana rasanya sebuah sepi dan ramai mendramatisir hidup kita?. ada kalanya kita butuh sepi, dan juga ada saatnya kita ingin sekali berada dalam suasana yang ramai.
terkadang, orang-orang yang berada didekat kita tak pernah sama sekali mengerti apa mau kita. terlalu banyak menganggap semua keadaan itu sama dari waktu ke waktu. mereka tak pernah memperhatikan bagaimana bahasa tubuh kita berbicara, mengatakan bahwa kita sekarang lagi butuh sendiri dan mungkin 1 jam lagi atau esok baru kita butuh suasana ramai lagi.

Tuesday, February 18, 2014

Pagi yang Selalu Hadir

sumber gambar : salimahbulungankaltim.blogspot.com
bangunlah, karena akan datang suasana yang baru. apa yang kita pikirkan tentang mimpi dalam tidur kita, indah atau burukkah?. bukalah mata kita, ada percikan cahaya yang menembus celah-celah sudut kamar kita, lewat jendela, lewat ventilasi. ada embun-embun yang hadir dan siap jatuh dari dedaunan, ada ayam-ayam yang rutin berkokok menyambutnya

Thursday, February 6, 2014

Diamlah Sejenak dan Rasakan Cinta

sumber gambar : extraordinaryvivi.blogspot.com
diamlah, tanpa bersuara sedikitpun. mari sejenak rasakan semuanya dalam hening.
diamlah, karena percuma teriakan kita akan kalah oleh hujan.
diamlah, biarkan pikiran menjadi tenang dan perilaku berubah baik
diamlah, karena cinta ada disekeliling kita

diamlah dan lihat cinta itu seperti hidup
dia berhak untuk lahir, tumbuh besar, dan mati
cinta itu memiliki banyak kategori, sebab cinta susah sekali untuk dijabarkan
cinta sepertinya tersusun dari satu kata yang memiliki definisi tak terhingga